spot_img

PUPR Lakukan Naturalisasi Kali Rengas Untuk Cegah Banjir

Published on

LIST BERITA – Untuk mencegah terjadinya banjir di wilayah Kecamatan Parung, Dinas PUPR Kabupaten Bogor memberikan solusi.

Bersama pemerintah Kabupaten Bogor melalui, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bogor, menyinggung persoalan banjir.

Secara maraton melakukan penanganan menaturalisasi Saluran Pembuang Kali Rengas, dipemukiman Desa Iwul dan Desa Waru, Kecamatan Parung.

BACA JUGA  Kunjungan Gubernur Jabar ke Karawang, Bupati Bogor Mendapatkan Solusi

Hal ini dilakukan sebagai bentuk respons cepat atas kejadian banjir, yang terjadi pada tanggal 5 Juli 2025 di Perumahan Griya Waru Asri, Kecamatan Parung Kabupaten Bogor.

Kepala DPUPR Kabupaten Bogor, Suryanto Putra menjelaskan bahwa, kegiatan naturalisasi ini mulai dilaksanakan sejak 14 Juli 2025.

Telah difokuskan untuk mengembalikan fungsi saluran air secara optimal, guna mencegah banjir serupa terulang di masa mendatang.

BACA JUGA  Pemerintah Kabupaten Bogor, Tingkatkan Dana Bos Melalui Penyuluhan

Beberapa Jenis penanganan yang telah dilakukan antara lain, Penggantian cross drain yang mengalami penyempitan dan kerusakan fungsi.

Perkuatan struktur saluran (lining) untuk, menstabilkan tanah di sekitarnya.

Kemudian, pengerukan sedimen di saluran pembuang Kali Rengas, yang selama ini menjadi salah satu penyebab utama terhambatnya aliran air saat hujan deras.

<

BACA JUGA  Hanya Janji : Warga Demo Tuntut Jalan Segera Di Perbaiki

“Ini kami lakukan untuk mengurangi risiko banjir, dengan memperbaiki infrastruktur drainase yang ada, untuk menghilangkan hambatan aliran air.

Penumpukan sedimen dan penyempitan saluran ini, telah menjadi persoalan menahun di wilayah tersebut.

Tentunya harus segera kami tangani secara menyeluruh dan berkelanjutan,” ungkap Suryanto Putra.

Ia menegaskan bahwa pemerintah Kabupaten Bogor berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat, khususnya dalam situasi darurat.

BACA JUGA  Bantuan Sosial Akan Cair Bulan Juli Ini Kata Mensos

Dengan memberikan layanan infrastruktur yang cepat, tepat, dan berorientasi pada ketahanan lingkungan kawasan permukiman masyarakat.

“Kami juga mengajak seluruh warga, untuk berpartisipasi dalam menjaga kebersihan dan kelancaran saluran air.

Serta segera melaporkan jika ada indikasi kerusakan, atau potensi bahaya lingkungan,” jelasnya.

BACA JUGA  Mahasiswa GMPRI Demo Disdik Kabupaten Bogor Konspirasi Korupsi

Ia juga mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kerja sama seluruh pihak.

Termasuk pemerintah kecamatan, desa, dan masyarakat setempat, dalam mendukung kelancaran kegiatan ini.

BACA JUGA  Perayaan Paskah PUKSU Tahun 2023 Berlangsung Sukses

Latest articles

Universitas Muhammadiyah: Menjalin Silaturahmi Dapat Menambah Nilai Persatuan Para Siswa

LIST BERITA - Menjalin silaturahmi dapat menambah nilai persatuan, dan bentuk kepedulian berguna bagi...

Pengelolaan Candi Borobudur Peran Pemkab Magelang Sebatas Koordinatif dan Partisipatif

LIST BERITA - Candi Borobudur merupakan kebanggaan masyarakat Indonesia, yang terletak di Kabupaten Magelang...

Praktisi Hukum: Siswa Harus Taat Peraturan Sekolah

LIST BERITA - Mengulas peristiwa orang tua siswa SMAN 1 Cimarga, yang melaporkan "kepala...

Komunitas Lantara Spaze Club Semangatkan Energi Baru

LIST BERITA - Setelah sukses menggelar Lantara Pop Up Market, komunitas kreatif Lantara Spaze...

More like this