spot_img

Penghubung Jalan Ujang Kades Sukamakmur Tercapai Wujudkan Pembangunan Jalan

Published on

BOGOR – Jalan penghubung antar Desa Sukamakmur – Desa Pabuaran, yang sekian lama jalannya rusak, kini masyarakat sekitar sudah bisa menikmati jalanan yang telah diperbaiki dilokasi tersebut.

Pekerjaan pembangunan penghubung jalan yang berada di Kp. Pamoyanan Genea, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, telah dibangun melalui dana Bantuan Keuangan (Bankeu) Infrastruktur Desa atau yang disebut Satu Milyar Satu Desa (Samisade).

Peningkatan Jalan Desa (Betonisasi) tersebut, dengan Volume 1.767 x 2.5 x 0.12 M, yang mengeluarkan bantuan anggaran sebesar Rp.750.000.000 Juta (Termasuk Pajak), dengan estimasi pekerjaan 30 Hari Kalender.

BACA JUGA  Sejarah Mahkota Binokasih Barang Pusaka Kembali ke Asalnya

Ujang Sunandar, selaku Kepala Desa Sukamakmur mengatakan, jalan penghubung antar Desa dan bahkan juga penghubung antar Kecamatan Sukamakmur – Kecamatan Citeureup, serta Desa Cibodas Kecamatan Jonggol.

“Selama ini, dijalan tersebut, belum pernah dibangun oleh Pemerintah setempat. Alhamdulillah sekarang sudah bisa dinikmati oleh masyarakat sekitar”, ungkap Ujang Sunandar pada Selasa, (08/10/2024).

“Dengan adanya bantuan dana pembangunan infrastruktur jalan ini, mudah-mudahan masyarakat setempat dapat merasakan akses kemudahan serta manfaat jalan yang sudah bisa dilalui”, tutupnya. (Tim DPD SPMI Bogor Raya).

BACA JUGA  Program Prioritas Nasional Kemenko Polkam Berkunjung ke Bali

Latest articles

BKPSDM Bogor: Pengadaan Perangkat Teknologi Disinyalir Menuai Kontroversi

Bogor, LIST BERITA - Pengadaan perangkat teknologi di kendalikan oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan...

Hari Pahlawan Nasional, Merupakan Sejarah Bagi Adityawarman Adil

Bogor, LIST BERITA - Hari Pahlawan Nasional merupakan hari bersejarah, bagi bangsa Indonesia jatuh...

Subali S.H.: Perdamaian Harus Jadi Hukum Tertinggi dalam Sengketa Tanah INKOPAL – Warga

Sengketa tanah antara warga dan INKOPAL yang sedang diproses di Pengadilan Tata Usaha Negara...

Terperosok Dalam Lingkaran Korupsi, Sekdis DPKPP di Tangkap Polda Jabar

LIST BERITA -  Sekdis DPKPP Kabupaten Kuningan, terperosok dalam lingkaran dugaan korupsi. Pasalnya kepolisian Jawa...

More like this